Apple baru saja merilis Update iOS terbaru yaitu iOS 16.5 dan iPadOS 16.5, yang membawa fitur baru dan perbaikan bug.
Fitur di iOS 16.5 terbaru membawa walpaper Pride Celebration baru yang bertujuan untuk merayakan komunitas LGBTQ+.
Walpaper terbaru di iOS 16.5 memiliki nuasa unik dan animasi yang cukup bagus. Hal ini sama dengan iPadOS 16.5.
Tapi ada juga tab Sports terbaru di aplikasi Apple News yang bertujuan untuk pengguna dapat mengakses tim, skor, cerita dan lain-lainnya.
Apple News sendiri bisa menampilkan skor My Sports dan kartu jadwal yang bisa membantu pengguna untuk mengarahkan ke permainan.
Selain itu, Apple juga memperbaiki Spotlight yang tidak responsif dan memperbaiki masalah pada Podcast di CarPlay yang tidak bisa memuat konten.
Apple juga memperbaiki Screen Time yang dapat diatur ulang atau tidak singkronkan di semua perangkat Apple.
Secara keseluruhan, Update kali ini memberikan stabilitas di platform dan menawarkan pengalaman pengguna yang lebih efisien.
Pengguna udah bisa mendownload iOS 16.5 dan iPadOS 16.5 di perangkat Apple yang kompatibel.
Selanjutnya, Apple juga memberikan fitur dan perbaikina bug pada MacOS Ventura 13.4.
Bug ini dapat mempengaruhi Auto Unlock saat mengaktifkan Apple Watch.
Update terbaru juga memperbaiki konektivitas pada Blurtooth pada Keyboard Nirkabel.
Semua upadate tersebut bisa kalian downlad di pengaturan lalu general, lalu klik pembaruan perangkat lunak.
Sebagai informasi, dikutip dari Macrumors, iOS 16.5 dan iPadOS 16.5 akan menjadi update terakhir sebelum berpindahnya ke perkembangan iOS 17. WWDC 2023 kemungkinan besar akan di laksanakan pada Juni 2023.
Baca berita terupdate lainnya dari Mojokbaca.com di Google News.